febi@uinbukittinggi.ac.id +62 857-6566-0001
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) - PELANTIKAN PENGURUS ORGANISASI KEMAHASISWAAN FEBI 2022

          “Mahasiswa harus memanfaatkan wadah organisasi sebagai media untuk mengembangkan potensi diri, skill, wawasan dan pengalaman hidup bermasyarakat. Bagaimana merencanakan suatu kegiatan, melaksanakan secara efektif dan efisien serta melakukan evaluasi untuk penyempurnaan kegiatan di masa depan agar lebih bermakna dan bernilai tinggi“ merupakan inti dari pesan Wakil Rektor Bidang kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Bukittinggi saat memberikan pengarahan mewakili Rektor ketika pelantikan Pengurus Organisasi Kemahasiswaan di Lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Rabu 9 Februari 2022 di Student Center. Di samping itu Dr. Miswardi,SH.,M.Hum juga menyampaikan bahwa misi di bidang kemahasiswaan adalah berpacu prestasi, silakan melaksanakan dan mengikuti perlombaan yang dilaksanakan baik nasional maupun internasional karena bermanfaat untuk diri yang bersangkutan maupun untuk meningkatkan penilaian akreditasi institusi maupun program studi. Apalagi di lapangan dunia kerja tidak saja di butuhkan IPK tinggi, tetapi juga dibutuhkan berbagai keahlian maupun keterampilan, ungkap mantan Wakil Dekan I FEBI ini. mengakhiri pengarahannya.

          Pelantikan Pengurus serta sumpah dilakukan oleh Dekan FEBI sebagai penanggungjawab Ormawa di Lingkungan FEBI. Acara dilanjutkan pemasangan selempang jabatan kepada masing-masing pengurus inti ketua umum, sekretaris umum dan bendahara umum, secara bergiliran dimulai dari Wakil Rektor III, Dr. Miswardi SH.,M.Hum, Dekan FEBI Dr. Iiz Izmuddin, MA, Wakil Dekan I Dr. Hesi Eka Puteri SE.,M.Si. Wakil Dekan II Dr. Rusyaida, M.Ag, Wakil Dekan III Gusril Basir SH.,M.Hum, dan Kepala Bagian Tata Usaha Sasmiarti, S.Ag.S.IP,M.H.
Jajaran pengurus inti yang menerima selempang jabatan adalah :

Pengurus Dewan Eksekutif Mahasiswa FEBI
1. Ketum : Hamzah Lutfhi
2. Sekum : Rindu Ayunda Febrian
3. Bendum : Nelsyi Srikurnia Hartati MS

HMPS Perbankan Syariah
1. Ketum : Fauzi Arlen
2. Sekum : Nadia Efendi
3. Bendum : Veronika Lovela

HMPS Ekonomi Islam
1. Ketum : Khairul Abrar
2. Sekum : Tesya Elma Putri
3. Bendum : Dhea Syahrilla Nur Hirma

HMPS Pariwisata Syariah
1. Ketum : Fikri Shofa Syukri
2. Sekum : Nigita Safela
3. Bendum : Ade Febriani Hasli Tanjung

HMPS Akutani Syariah
1. Ketum : Rachmat Tushaufi
2. Sekum : Bunga Fauziah Ramadhan
3. Bendum : Nani Astuti

HMPS Manajemen Haji dan Umrah
1. Ketum : M. Irfan Hakim
2. Sekum : Hasna Fadhilah
3. Bendum : Saskia Dewi

HMPS Manajemen Bisnis Islam
1. Ketum : M.Farhan Maulana
2. Sekum : Yulisa Fitra
3. Bendum : Dara Safitri

HMPS Magister Ekonomi Syariah (Pasca Sarjana)
1. Ketum : Sabri, SE.
2. Sekum : Oktri Lola Sari
3. Bendum : Uci Ramadhani

          Ditempat terpisah Wakil Dekan III, mengucapkan terima kasih ke berbagai pihak yang telah ikut membantu mulai dari pelaksanaan MUSEMA/MUHIMA, Hingga terlaksananya pelantikan ini secara tertib dan lancar.(gb)

Leave a Reply