febi@uinbukittinggi.ac.id +62 857-6566-0001

Profil Alumni: WISUDAWAN/WATI TERBAIK PRODI AKUTANSI SYARIAH Wisuda XIII 27 Agustus 2020

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) - Profil Alumni: WISUDAWAN/WATI TERBAIK PRODI AKUTANSI SYARIAH Wisuda XIII 27 Agustus 2020

          Ayu merupakan salah satu mahasiswa yang  aktif dalam berorganisasi, karena Ayu sudah merasakan manfaat berorganisasi ketika di SMK. Banyak hal positif yang dipetik dengan berorganisasi ini, kemampuan untuk membagi waktu, mengingat kemampuan berkomunikasi baik secara individual maupun komunal. Oleh karena itu selama di IAIN Bukittinggi, Ayu melanjutkannya dan Ayu pernah menjabat sebagai Sekretaris Umum di Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Akuntansi Syariah periode 2018-2019 dan sebelumnya Ayu Sekretaris Bidang Penelitian dan Pengembangan (Litbang) di Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Akuntansi Syariah periode 2017-2018. Walaupun sibuk berorganisasi, Ayu tidak pernah mengabaikan kegiatan utamanya belajar dengan sungguh-sungguh, sehingga nilai/ Indek pretasi (IP) selalu sangat memuaskan rata-rata di atas 3,50 setiap semesternya, sehingga  Ayu  pernah mendapatkan Beasiswa Prestasi Akademik,  karena kesungguhan dan keseriusannya itu.

          Ayu Yofinda, SE., nama lengkap Ayu, merupakan anak ke-2 dari 3 bersaudara, pasangan Yandrie Usra dan Gusrina. Ayu lahir di Bukittinggi, Provinsi Sumatera Barat pada tanggal 20 April 1998. Pada Umur 6 Tahun, Ayu memulai pendidikan dasarnya di SDN 30 Selayo, Kabupaten Solok. Setelah lulus Ayu melanjutkan pendidikannya di SMP Negeri 3 Bukittinggi. Dan Kemudian Ayu melanjutkan pendidikannya ke SMK Negeri 2 Bukittinggi, (2013-2016) dengan jurusan Akuntansi. Setelah menyelesaikan pendidikan di bangku SMK, Ayu sempat mencoba untuk melanjutkan pendidikan di Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN), namun gagal. Meskipun mengalami kegagalan Ayu tetap semangat untuk melanjutkan pendidikannya dan memilih untuk kuliah di IAIN Bukittinggi, dengan program studi yang sama yaitu Akuntansi Syari’ah. Menurut Ayu, akuntansi ini banyak sekali cabang ilmunya dan akan selalu bisa dipakai di bidang pekerjaan apapun, sehingga lulusan akuntansi ini mempunyai peluang kerja yang besar.

          Menurut Ayu, banyak sekali keuntungan yang diperoleh berkuliah di IAIN Bukittinggi. Karena selain kita belajar ilmu pengetahuan umum kita juga di bekali dengan ilmu agama yang sangat bermanfaat untuk dunia maupun akhirat. Untuk menyelesaikan pendidikan di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi ini, Ayu menulis skripsi dengan judul Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kepatuhan Masyarakat dalam Membayar Pajak Kendaraan Bermotor (Studi Kasus Wajib Pajak Kendaraan Bermotor di Kota Bukittinggi ). Dalam penyusunan skripsi ini Ayu dibimbing oleh Tartila Devy, SE, M.Ak,  yang juga merupakan Ketua Prodi Akutansi Syariah.

          Menurut Tartilla Devi juga, Ayu merupakan anak yang rajin, di samping memiliki kepintaran. Dikatakan rajin, selalu hadir dalam mengikuti perkuliahan, pintar karena selalu aktif dalam pertemuan tatap muka, sehingga penguasaannya terhadap ilmu pengetahuan sangat memadai untuk menunjang memperoleh nilai-nilai yang bagus. Dalam berkomuniksi dengan dosen dan tenaga kependidikan sangat sopan, sehingga Ayu juga disenangi oleh teman-temannya dalam pergaulan. Dengan memanfatkan segala potensi yang dimilikinya sehingga Ayu memperoleh Indeks Prestasi Akademik Komulatif 3,74 dan di kukuhkan menjadi  Wisudawan/wati terbaik FEBI dari Program Studi Akuntansi Syariah dengan predikat kelulusan Dengan Pujian (Cumelaude)

          Ayu sangat bersyukur dan berterimakasih mempunyai orangtua yang selalu mendukung nya, yang selalu mendoakan dan Ayu akan beusaha untuk membanggakan orang tuanya. Terimakasih juga kepada segenap civitas Akademika FEBI yang telah membantu sampai saat ini, juga mohon maaf atas kesalahan. Dan Untuk teman teman para pejuang “Berbuat baiklah dan jadilah orang yang baik, apapun yang terjadi”.(gb)