Bukittinggi, 13 Agustus 2018. Berdasarkan surat keterangan penerimaan borang akreditasi Program Studi Akuntansi Syariah dari BAN-PT pada bulan Juli lalu, maka Panitia Pelaksana Visitasi Akreditasi Program Studi Akuntansi Syariah menggelar rapat persiapan visitasi. Bacaan Basmallah mengawali kegiatan rapat persiapan Visitasi Akreditasi program Studi Akuntansi Syariah pada hari Senin, 13 Agustus 2018 di ruang Rapat Jurusan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), IAIN Bukittinggi.
Rektor melalui keputusannya telah membentuk dan menetapkan pantia pelaksana visitasi akreditasi Program Studi Akuntansi Syariah di tahun ini. Rapat dipimpin oleh Era Sonita, SE., M.Si selaku Ketua Panitia Pelaksana Visitasi Akreditasi yang didampingi oleh Zikrawahyuni Maiza, SS., MIS selaku notulen rapat. Rapat dihadiri oleh seluruh panitia pelaksana visitasi akreditasi program studi Akuntansi Syariah, yaitu Hj. Zulhelmi, SE., MM; Sandra Dewi, SE., MM; Zikra Wahyuni Maiza, SS., MIS; Tartila Devy, SE., M.Ak; Amsah Hendri Doni, SE., ME; Engla Breinda, S.Pd; Edi Warman; dan Usman Syarif.
“Saya percaya tanggung jawab kita sebagai panitia yang diberi amanah untuk kelancaran Visitasi yang akan dihadapi oleh Prodi Akuntansi Syariah”, ujar Era Sonita, SE., M.Si dalam sambutannya.
Dalam sambutannya, Ketua panitia visitasi mengungkapkan bahwa tantangan yang akan dihadapi saat ini sangatlah berat, karena tidak hanya satu program studi saja yang akan diakreditasi pada tahun ini, namun ada 5 program studi di lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam yang akan diakreditasi di tahun ini, yaitu Prodi S2 Ekonomi Syariah, Manajemen Haji dan Umrah, Manajemen Bisnis Syariah, dan Pariwisata Syariah. Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi FEBI khususnya, namun seberat apapun sebuah pekerjaan, jika dikerjaakan secara bersama-sama maka akan menjadi ringan, “mari kita melangkah bersama sebagai sebuah tim yang solid” sambungnya.
(era sonita/14.8.18)